ads

Scroll Ke bawah untuk melanjutkan

Lantik Dua Penjabat Kades, Ini Pesan Wabup Belu Terkait Pilkades

  • Bagikan

“Hingga saat ini, Bupati belum mengeluarkan rekomendasi bagi mantan kades Kabuna karena adanya temuan dan perbaikan yang harus dibenahi, sehingga kami minta kepada mantan kades untuk bersabar hingga semua proses selesai barulah Bupati dapat mempertimbangkan rekomendasi baginya untuk mengikuti suksesi pilkades serentak,” jelas Ose Luan.

Terkait dengan beberapa kepala desa tidak lagi mencalonkan diri pada Pilkades serentak 2019 mendatang, Ose Luan menjelaskan bahwa Kades Asumanu tidak lagi mencalonkan dirinya karena saudaranya telah mencalonkan diri. Selain itu ada Kades Lakanmau, Kades Raimanuk, serta beberapa kades lainnya tidak lagi mencalonkan diri.

Terhadap suksesi Pilkades serentak pada 33 desa di Kabupaten Belu, pihaknya meminta agar semua calon kades dapat bersaing secara sehat dan tidak merusak citra demokrasi dengan melakukan politik uang dan isu SARA.

Baca Juga :  Masyarakat Dihimbau Tidak Sebarkan Hoax Terkait Covid-19

“Jangan merusak pilkades dengan hal yang melanggar hukum, namun bersainglah secara sehat karena jika jabatan itu kepercayaan rakyat untuk menjadi pemimpin yang berkewajiban melayani masyarakat,” pesan Ose Luan.


Sumber : Flobamora News


  • Bagikan