ads

Scroll Ke bawah untuk melanjutkan

Penjabat Gubernur NTT Berikan Bantuan Stunting Untuk Masyarakat Kabupaten Kupang

  • Bagikan

KUPANG,fokusnusatenggara.com- Penjabat Gubernur NTT, Ayodhia Kalake melakukan kunjungan kerja di Kabupaten Kupang, Sabtu (20/1). Kehadiran orang nomor satu di Provinsi NTT ini dalam rangka memberikan bantuan stunting di Kecamatan Amabi Oefeto.

Turut mendampinginya, Bupati Kupang, Korinus Masneno dan sejumlah pejabat Pemprov NTT dan Kabupaten Kupang diantaranya Asisten 3 Sekda Provinsi NTT, Samuel Halundaka, Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Provinsi NTT, Ien Adriany, Asisten 3 Sekda Kabupaten Kupang, Novita Foenay, Kadis Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Djokorda, Kepala Badan Perencanaan Pembangunan, Penelitian dan Pengembangan Daerah, Juhardi Selan serta Camat Amabi Oefeto, Josua To.
Pada kesempatan tersebut Penjabat Gubernur NTT didampingi Pj Ketua TP PKK Provinsi NTT, Sofiana Milawati Kalake menyerahkan bantuan penanganan stunting bagi 39 anak stunting di Desa Raknamo yang berlangsung di kantor Desa Raknamo.

Bupati Kupang, Korinus Masneno menyampaikan ucapan terima kasih atas kunjungan kerja Pj Gubernur NTT, Ayodhia Kalake bersama Pj Ketua TP PKK Provinsi NTT, Sofiana Milawati Kalake.

Baca Juga :  Wabup Kupang Buka Kejuaraan Renang Komodo Open Tahun 2019

Korinus menjelaskan, upaya penurunan stunting di Kabupaten Kupang giat dilakukan dengan Gerakan Orang Tua Asuh, bentuk kolaborasi antara Pemkab Kupang, TNI, Polri, NGO dan stakeholder lainnya. Upaya yang dilakukan tersebut kata Korinus, memberikan hasil penurunan angka stunting pada pengukuran bulan Agustus 2023 menjadi 12 persen.

“Diawal kepemimpinan saya tahun 2019, angka stunting di Kabupaten Kupang sebanyak 34 persen. Lalu mengalami penurunan dari tahun ke tahun. Di tahun 2023 menurun menjadi 12 persen di bawah target nasional 14 persen,”jelasnya.

Baca Juga :  Kepala Desa Harus Bekerja Sesuai Ketentuan

Sementara, Penjabat Gubernur NTT, Ayodhia Kalake pada kesempatan itu mengatakan bahwa dirinya bersama organisasi perangkat daerah terkait berupaya melakukan intervensi untuk spesifik penanganan stunting di NTT, salah satunya Kabupaten Kupang.

  • Bagikan