ads

Scroll Ke bawah untuk melanjutkan

Masyarakat Ende Harus Bangga Dengan Pancasila

  • Bagikan

Ende, fokusnusatenggara.com / 1 Juni 2019
Gubernur NTT, Victor Bungtilu Laiskodat menegaskan masyarakat NTT umumnya dan khususnya Ende harus merasa bangga karena Pancasila lahir dari Bumi Ende dibawah pohon Sukun. Dari isi perut bumi Ende inilah nilai –nilai dasar Pancasila itu ditemukan proklamator kita Ir Sukarno.

“ Kita di NTT ini khususnya Kabupaten Ende harus merasa bangga karena Pancasila itu lahir dari perut bumi Ende. Disini nilai –nilai dasar Pancasila itu ditemukan oleh Ir Sukarno. Sekali lagi nilai dasar Pancasila itu bukan ditemukan didaerah lain tetapi dari bumi kita Kabupaten Ende ,” kata Viktor Bungtilu Laiskodat dalam sambutannya saat memimpin Apel Peringatan Hari Lahir Pancasila, Jumat 1 Juni 2019 di Lapangan Pancasila, Kota Ende
Karena itu Gubernur Victor Bungtilu Laiskodat meminta agar warga Ende dan NTT umumnya harus menjadi diri militan dalam berbagai hal termasuk dalam hal berdoa. Untuk itu apapun goyangannya sejumlah provokator nasional yang mau menggoyang keberadaan Pancasila maka warga Ende dan NTT harus berupaya menantang.

“ Saya minta kita warga NTT umumnya harus berada digaris depan mempertahan Pancasila dan NKRI. Kita harus jadi militan dalam tanda petik untuk mempertahankan kedaulatan bangsa dari rongrongan orang –orang tidak bertanggungjawab. Jadi Pancasila dan NKRI adalah harga mati , tegas Viktor Bungtilu Laiskodat.
“Kalau saatnya bekerja yang bekerja sungguh-sungguh dan kalau berdoa juga harus sungguh-sungguh,”kata Gubernur Victor.

Baca Juga :  Mahasiswa Kupang Asal Papua Demo Minta Refrendum
  • Bagikan