ads

Scroll Ke bawah untuk melanjutkan

Topik : 

Tiga Karateka Kota Kupang Rebut Juara 1 Piala Panglima Divif 2 Kostrad

  • Bagikan

MALANG,fokusnusatenggara.com- Tiga Karateka asal Kota Kupang, Provinsi NTT yakni  Milanizthy Fliciano Ndilu, atau kerap disapa Milan, Pascalia Ratu, (Feny) dan Diva Juniar Ratu (Diva) berhasil keluar sebagai juara 1 dalam klas berbeda di ajang National Karate Championship 2023 Divif 2 Kostrad Open 2023, yang berlangsung di GOR Vira Cakti Yudha, Malang pada 6 -7 Mei 2023.

Keluarnya Milan sebagai juara dalam ajang tersebut, usai dirinya berhasil mengkandaskan perlawanan dari Revinnda Cahya, Karateka asal PB Inkanas Pasuruan, Jawa Timur. Dengan mengandalkan kecepatan serta power pukulan dan tendangan, Milan tampil cukup agresif dalam Klas Kumite 35 Kg Pelajar SMP tersebut. bahkan lawannya sempat kewalahan menghadapi serangan Milan.

“Saya bermain ikuti arahan pelatih. Saya menjaga ritme pertandingan serta melihat kesempatan untuk menyerang lawan dengan tehnik mematikan sehingga bisa mencapai juara dan merebut emas,” ungkap Milan yang juga pelajar SMP Mercusuar Kupang, kepada wartawan, 7 Mei 2023 Malam.

Baca Juga :  Meriahkan HUT Polri, Polda NTT Gelar Kejuaraan Tenis Meja Kapolda Cup 2

Pemilik tendangan ushiro yang mematikan ini menungkapkan, dirinya bersama dengan kedua rekannya dalam binaan pelatih Ipda Lucky Ratu, mempersiapkan diri selama sebulan untuk menghadapi turnamen tersebut. Tekun berlatih serta ikuti arahan pelati dengan terus mengembang diri dan kebugaran fisik adalah kunci utama.

“Kami tekun berlatih dengan mendengar setiap arahan dari pelatih dengan baik,” ujarnya.

Baca Juga :  Pemkot Kupang Uji Coba Mall Pelayanan Publik

Sementara itu, Ipda Lucky Ratu selaku pelatih Milan, Feny dan Diva  menjelaskan,  pihaknya hanya menerapkan strategi dasar serta beberapa tehnik bertanding yang diajarkan. Pasalnya, ketiga anak didiknya merupakan talenta berprestasi di Kota Kupang yang sudah mendulang banyak banyak prestasi dalam bidang Karate.

“Dasar mereka serta mental mereka sudah ada, tugas kami adalah memberikan arahan tehnik yang baik untuk bertanding,”ujarnya.

Baca Juga :  Partai Golkar Resmi Dukung SBS-WT Maju Pilkada Malaka

Usai menjuarai turnamen ini, ujarnya, Milan bersama Feny dan Diva akan dipersiapkan mengikuti Kejurda Karate Kapolda NTT Cup serta Kejurda di Rote Ndao pada bulan Juni 2023 nanti.

  • Bagikan